Banyak yang telah berubah, di dalam dan di luar sepak bola sejak James Milner pertama kali tampil bersama tim senior pada November 2002.

Sang pemain sendiri telah mencapai hampir semua hal yang diinginkan seorang pemain dalam karir sepak bola.

 

Ia memiliki tiga medali juara Premier League miliknya, dua dengan Manchester City dan yang terbaru sebagai wakil kapten Liverpool ketika mereka berhasil meraih gelar pertama pada musim panas lalu yang telah ditunggu selama tiga dekade.

 

Ia juga memiliki gelar Champions League, FIFA Club World Cup, dan UEFA Super Cup bersama The Reds pada 2019, serta gelar Piala FA dan Piala Liga, ditambah 61 caps bersama tim nasional Inggris.

 

Di samping trofi, ia juga memiliki reputasinya sebagai pemain panutan yang berhasil membuat standar baik bagi dirinya sendiri dan orang-orang di sekitarnya.

 

'Dia adalah Mr.Profesional,' Jürgen Klopp pernah berkata.

 

Dan semangat Milner tak pernah padam dan terus menyala terang seperti sebelumnya, bahkan setelah 19 tahun bermain di level tertinggi.

 

"Saya pikir ini hanya soal keinginan untuk menang, saya kira, dan dorongan untuk menjadi yang terbaik setiap hari," kata Milner kepada Liverpoolfc.com selama wawancara baru-baru ini. “Saya pikir ketika Anda kalah, Anda harus segera pensiun.

 

“Saya sangat kompetitif dalam segala hal yang saya lakukan: berlatih [atau] jika itu pertandingan, saya ingin menang. Membuktikan orang lain masih salah, itu selalu menjadi pendorong besar bagi saya.

 

“Setiap wawancara yang saya lakukan sekarang, usia selalu menjadi pembahasan. Saya masih merasa baik-baik saja dengan diri saya sendiri, jadi mengapa berjuang selagi saya bisa? Mungkin orang lain sudah lama pensiun, tapi saya ingin terus maju dan terus memaksakan diri. "

 

Sang gelandang, yang telah berusia 35 tahun pada Januari lalu, menambahkan: “Jelas ini adalah semuanya terasa singkat ketika telah mencapai usia ini karena apa pun bisa terjadi; saya tahu itu dalam sepak bola, bahkan saat saya masih muda.

 

“Tapi sejauh ini saya merasa baik-baik saja, saya masih merasa tidak ada bedanya dengan apa yang saya lakukan lima, tujuh, delapan, bahkan sepuluh tahun lalu dalam hal menempuh jarak dalam permainan dan hal-hal semacamnya. Tidak ada bedanya. Jadi, saya masih ingin berjuang. "

 

Liverpool sekarang adalah tim yang paling lama dilayani Milner sebagai pemain profesional, setelah sempat bermain bersama Leeds United, Swindon Town (pinjaman), Newcastle United, Aston Villa dan City.

 

Pemain nomor 7 itu telah membuat 243 penampilan dan 26 gol selama enam musimnya di Anfield.

 

 

Dia telah menemukan lingkungan yang tepat di lingkungan ini, dengan ekspektasi yang tinggi terkait sejarah panjang klub, namun itu sempurna untuk kepribadiannya yang tidak mau menyerah.

 

Ini adalah hubungan saling menguntungkan yang membuat Milner, yang ditunjuk sebagai wakil Jordan Henderson dalam beberapa minggu setelah bergabung dengan status bebas transfer pada tahun 2015, bisa terus mengembangkan pola pikir yang sama dan pantang menyerah.

 

“Terutama ketika Anda berada di klub seperti Liverpool dan ada ekspektasi setiap hari untuk meraih kemenangan. Para pemain di sekitar saya, persaingan untuk memperebutkan tempat dan level permainan mereka setiap hari, saya harus berada di level terbaik. Jika tidak, saya harus siap untuk tersisih, ”katanya.

 

“Hal yang selalu saya katakan sejak saya berada di sini adalah saya hanya ingin memberi pengaruh pada klub dan berkontribusi di lapangan sebanyak yang saya bisa. Dan terkadang hal itu juga muncul saat saya tidak bermain.

 

“Itu alasan yang sama mengapa saya selalu mencoba untuk mencapai 100 persen setiap hari - karena saya ingin menjadi bagian dari suatu kesuksesan. Kami adalah roda penggerak dalam mesin besar yang melaju menuju kesuksesan.

 

“Standar di Liverpool sangat besar. Jelas menjadi salah satu pemain senior di tim juga berpengaruh. Jika saya menurunkan standar, bagaimana saya bisa meminta pemain lain untuk melakukan yang lebih baik?

 

“Bagaimana saya dapat meminta seseorang untuk bekerja keras atau menyemangati mereka jika mereka melihat saya dan berkata, 'Mengapa saya harus melakukannya? Anda bahkan tidak melakukannya '? Itu benar-benar penting.

 

“Saya pikir jika seseorang adalah pemain bagus dan berada di tim yang bagus, biasanya hanya butuh waktu yang singkat untuk memiliki satu musim yang bagus; namun dibutuhkan lebih dari itu untuk terus meraih kesuksesan dalam jangka waktu yang panjang.

 

“Saya pikir klub telah melakukan pekerjaan yang sangat baik tidak hanya dalam merekrut pemain bagus tetapi juga merekrut pemain dengan karakter yang baik, dan terkadang itu lebih penting dari apapun untuk menjaga keharmonisan skuad, memiliki karakter yang tepat. Setiap pemain bekerja keras dan tidak kenal lelah.

 

“Kemudian Anda bisa melihat para pemain yang berasal dari Akademi juga, bagaimana mereka dilatih tidak hanya di lapangan tetapi juga terkait bagaimana mereka berperilaku.

 

“Dan sejak saat itu, jelas manajer harus mengatur ritme yang tepat dalam skuad dan standar yang dia harapkan. Lalu jelas, selanjutnya tergantung pada kami di ruang ganti. Hendo, sang kapten, melakukannya dengan sangat baik dalam hal mengatur pola pikir yang benar dalam latihan dan segala sesuatu di sekitar klub. Dia memberikan contoh dan meringankan beban manajer juga.

 

“Tapi setiap pemain memiliki tanggung jawab untuk memastikan tidak ada masalah di ruang ganti, tidak ada sikap tidak disiplin, dan tidak ada hal yang mengganggu konsentrasi. "

 

 

 

Sang pemain asal Yorkshire merasa yakin mentalitas ini ada dalam dirinya sejak awal, ketika dia masih bermain dengan klub masa kecilnya, Leeds, dan di level muda bersama tim Inggris.

 

Tapi itu terus ditingkatkan, juga, oleh perubahan besar di era modern yang secara fundamental telah mengubah persiapan di luar lapangan, dari mulai diet, nutrisi hingga psikologi dan analisis.

 

“Dulu, sepak bola tidak se-detail sekarang,” jelas Milner. “Jelas ketika skuad memiliki orang-orang seperti Mona [Nemmer, kepala bagian nutrisi] di klub, perhatian terhadap detail sangat besar. Itu, tidak diragukan lagi, telah membantu meningkatkan kualitas.

 

“Tapi untuk hal-hal lain - saya tidak pernah mabuk, saya selalu pergi ke gym. Program dan hal-hal gym terus berkembang. Di awal karier saya, saya akan pergi ke gym setelah latihan dan melakukan beberapa angkat beban kaki atau beban tubuh bagian atas dan sebagainya, tetapi tidak begitu banyak sebelum pelatihan.

 

“Itu semakin maju.”

 

Perkembangan dalam ilmu olahraga tersebut telah membantu peningkatan performa Milner di Premier League yang luar biasa dan berkelanjutan, dengan total 558 pertandingan sampai saat ini.

 

Hanya empat pemain - Gareth Barry, Ryan Giggs, Frank Lampard dan David James - yang dapat membuat lebih banyak penampilan darinya.

 


 

Jumlah Penampilan di Premier League - 10 Besar

Gareth Barry - 653
Ryan Giggs - 632
Frank Lampard - 609
David James - 572
James Milner - 558
Gary Speed - 535
Emile Heskey - 516
Mark Schwarzer - 514
Jamie Carragher - 508
Phil Neville - 505


Jadi, apakah dia berharap bisa melewati rekor mantan rekan setimnya, Barry, yang masih berjarak 95 pertandingan lagi?

 

“Dia seperti mesin, dia terus maju dan berjuang,” katanya.

 

“Jelas ada 38 pertandingan dalam satu musim yang dipengaruhi tempo, intensitas dan semua hal ini, banyak yang bisa terjadi. Jadi sebenarnya saya tidak melihat terlalu jauh ke depan. Seperti yang saya katakan, konsentrasi saya ada pada Liverpool dan berkontribusi sebanyak yang saya bisa dan [untuk] berada di klub selama mungkin.

 

“Saya masih merasa baik dan masih merasa ketika manajer meminta saya untuk melakukan suatu pekerjaan, saya bisa melakukannya dengan baik. Semoga itu bisa terus berlanjut dan saya bisa terus berkontribusi untuk tim.

 

“Ini bukanlah sesuatu yang benar-benar saya pikirkan sejak awal, seperti mengatakan di awal karir, 'Saya ingin memainkan pertandingan sebanyak ini.' Mungkin itu adalah sesuatu yang bisa saya banggakan di akhir karir nanti.

 

“Saya sangat beruntung bisa bermain untuk beberapa klub yang luar biasa, beberapa yang terbesar di negara ini, dan bermain dengan Liverpool adalah hal yang fantastis. Saya memiliki kesempatan untuk menggunakan jersey ini dan meraih kesuksesan. Tekanan selalu ada untuk melakukan itu dan itu adalah salah satu hal yang saya suka dalam karir. Saya ingin bermain untuk klub besar dan menantang trofi.

 

“Senang sekali kami bisa menambahkan beberapa trofi ke dalam sejarah klub hebat ini. Tapi yang terpenting adalah yang berikutnya. Begitulah sepak bola: bermain dari satu pertandingan ke pertandingan berikutnya. Saya tidak perlu melihat ke belakang sampai saya benar-benar menyelesaikannya. "

 

Dalam catatan Premier League lainnya, Milner, juga memiliki rekor lainnya dalam hal assist.

 

Saat ini, dia berada di urutan kedelapan dalam daftar itu dengan 85 assist dan bisa melewati torehan Steven Gerrard, David Silva dan Dennis Bergkamp.

 

Apakah dia sudah cukup dihargai atas kualitas kreatifnya selama bertahun-tahun?

 

“Saya pikir orang-orang yang ingin saya perhatikan [itu] hanyalah rekan satu tim dan manajer. Atau, saya tidak memperhatikannya tetapi ketahuilah bahwa saya hanya ingin berkontribusi pada tim, itulah tugas saya, "katanya.

 

“Itu adalah sesuatu yang mungkin dalam karir apabila  saya memainkan posisi lebih menyerang lebih banyak untuk sebagian besar karir saya. Untuk posisi saya, saya selalu merasa seperti saya cukup kreatif. Saya pikir karena saya bekerja cukup keras dan hal itu mencakup banyak hal - juga mungkin tidak terlalu banyak ‘stepovers’!

 

“Tapi jumlah itu cukup bagus dan itu hal yang menyenangkan, itu selalu menjadi sesuatu yang saya rasa saya kuasai. Tapi itu bukan alasan saya bermain, bukan untuk mendapatkan pujian atau apapun.

 

“Hal utama bagi saya adalah bagaimana agar Liverpool memenangkan trofi, jadi jika saya menyumbang assist dan itu membantu klub memenangkan trofi maka itu adalah kombinasi yang sempurna.”

 

Liverpool akan melanjutkan musim mereka dengan melakukan perjalanan ke Arsenal di Premier League pada Sabtu ini, menyusul jeda hampir tiga minggu sejak kemenangan berturut-turut atas RB Leipzig dan Wolverhampton Wanderers.

 

 

Tim asuhan Klopp berada di posisi ketujuh klasemen dengan sembilan pertandingan tersisa untuk dimainkan dan akan menghadapi perempat final Champions League melawan Real Madrid yang akan datang.

 

Saat The Reds berusaha mengakhiri musim dengan positif, Milner mengakui betapa kesulitan musim ini sangat terasa di dalam skuad.

 

Tapi, sesuai dengan sifatnya, dia melihat ke depan dengan semangat.

 

"Orang-orang tidak melihatnya dengan jelas di tempat latihan setiap hari, mereka tidak melihat ruang ganti setelah pertandingan dan hal semacamnya," katanya.

 

“Para pemain kecewa, sama seperti para fans. Kami tahu berapa banyak orang yang ingin kami melakukannya dengan baik dan dukungan yang kami miliki di seluruh dunia luar biasa. Jadi, kami sangat ingin melakukannya dengan benar untuk mereka. Untuk diri kami sendiri juga - dan untuk tim dan klub.

 

“Tapi pada akhirnya para penggemar telah ada sebelum kami menjadi pemain tim dan mereka akan tetap ada bahkan ketika kami meninggalkan klub. Mereka sangat penting dan benar-benar bagian terpenting dari klub ini. Dan kami sangat ingin melakukannya untuk mereka.

 

“Setiap kali kami gagal dan belum mendapatkan hasil terbaik, itu mengecewakan. Kami merasa seperti telah mengecewakan orang lain. Tapi kami harus bekerja keras seperti sebelumnya.

 

“Kami sering mengalami periode-periode ini. Jika kami melihat kembali beberapa tahun sebelumnya, ini menunjukkan bahwa level yang kami capai sangat luar biasa, dalam hal jumlah kemenangan yang telah kami raih dan juga soal kesabaran. Dan dalam olahraga, pasti ada penurunan. Tidak ada yang pernah naik terus-menerus. Begitulah cara kami mengatasinya dan kami harus menangani ini secepat mungkin dan keluar dari situasi ini dengan semangat

 

“Dan kami pasti akan melewatinya, tidak ada keraguan tentang itu karena keinginan kami masih kuat. Kami hanya perlu memastikan semua hal berjalan dengan benar, dan semoga kami lebih beruntung. "

 

Karena ada satu hal yang ingin terus diubah Milner: daftar gelar klub.

 

"Saya selalu ingin menyelesaikan karir dengan luar biasa. Saya tidak ingin semuanya terlewat begitu saja," sebutnya. “Jelas di Liverpool tuntutannya adalah untuk memenangkan trofi.

“Saya pikir ketika kami memiliki tim sebaik yang kami miliki saat ini, dan manajer sebaik yang kami miliki serta set-up yang bagus juga, kami harus benar-benar berjuang untuk memenangkan trofi. Itulah ekspektasinya dan itulah yang kami inginkan. "