Jürgen Klopp berharap mendapat kesempatan untuk melihat Divock Origi kembali bermain di Anfield Minggu ini, saat Liverpool akan mengalihkan fokus ke pertandingan ‘sulit’ melawan Nottingham Forest.

Sebagai pemenang Premier League dan Champions League serta beberapa trofi lainnya di Anfield, Origi mengucapkan selamat tinggal kepada The Reds pada tahun 2022 tetapi kembali ke Liga Premier dengan status pinjaman ke Forest bulan lalu.

 

Oleh karena itu, pertandingan akhir pekan ini antara kedua klub merupakan kesempatan untuk reuni dengan striker asal Belgia tersebut.

 

Klopp sangat ingin melihat Origi bermain dan disambut hangat oleh klub lamanya, meskipun sudah menjadi bagian dari tim lawan. 

 

Berbicara tentang tantangan yang dia harapkan saat melawan  Forest pada konferensi pers pra-pertandingan, manajer Liverpool mengatakan: “Mereka sudah sangat berkembang.”

 

“Di liga Jerman kami selalu mengatakan tahun kedua lebih sulit dibandingkan tahun pertama. Saya tidak pernah 100 persen yakin tentang hal itu. Steve melakukan pekerjaan dengan sangat baik. Mereka banyak berubah, banyak pemain baru yang masuk.

 

“Saya sangat berharap untuk dapat melihat Divock Origi masuk dalam skuad, saya harap dia fit sehingga orang-orang bisa menyambutnya. Dia sangat pantas mendapatkan sambutan hangat. Akan tetapi di sisi lain, saya tidak berharap dia memainkan pertandingan yang bagus, itu jelas, tapi setidaknya ada kesempatan untuknya bermain.

 

“Mereka juga memiliki skuad yang sangat dalam, banyak variasi berbeda yang bisa dia pilih. Skuad yang sangat besar, tentu saja menjadi tantangan untuk bisa dikelola dengan baik tetapi dia bisa melakukannya “tanpa suara.”. Saya tidak pernah mendengar masalah apa pun dari siapa pun di sana, jadi jelas dia bekerja dengan sangat baik.

 

“Saya pikir sudah jelas bagi Nottingham, mereka ingin bertahan di liga dan terus berkembang. Itulah yang sedang mereka lakukan saat ini. Di Premier League yang sangat sengit, mereka terus berusaha meraih poin.

 

“Kami tahu apa yang akan kami hadapi. Analisis pertandingan akan dilakukan hari ini, tetapi saya sudah tahu pertandingan ini akan sangat rumit. Kami ingat terutama pertandingan tandang tahun lalu ketika kami kalah, itu adalah hari yang sangat berat bagi kami, tetapi apresiasi untuk Nottingham. Saya pikir hari itu kami adalah tim yang lebih baik tetapi kami tidak bisa mencetak gol karena mereka bertahan sepanjang pertandingan, dan itu mungkin merupakan kekuatan terbesar mereka.

 

“Apapun yang terjadi, mereka akan bertahan sepanjang pertandingan, dan ketika mereka mendapat peluang, mereka akan mencetak gol dan menghukum Anda. Kami harus memastikan kami siap karena ini pasti akan menjadi pertandingan yang sulit.”

 

Kick-off pukul 21.00 WIB di Anfield besok akan terjadi setelah kemenangan ketiga berturut-turut The Reds di Europa League musim ini, yang terkini kemenangan atas Toulouse 5-1 di kandang sendiri pada Jumat dini hari..

 

Klopp ketika ditanya apakah jadwal pertandingan Kamis- Minggu, dengan partisipasi dalam kompetisi Eropa musim ini membantu memastikan waktu bermain bagi seluruh pemain dalam skuadnya.

 

“Ya, sejauh ini kami bisa melakukannya seperti itu,” jawabnya. “Kamis-Minggu memang tidak ideal, tapi itu adalah konsekuensi yang sudah kami ketahui sejak lama dan itu tidak masalah.

 

“Ya, tidak ada sesi latihan penuh di antara hari itu. Para pemain yang tidak bermain akan mendapatkan sesi latihan yang tepat pada hari Jumat. Itu bagus karena mereka tetap berlatih. Namun jika kami selalu bermain dengan susunan pemain yang sama, seperti yang kami lakukan di masa lalu, mungkin lebih sering di Champions League, maka tidak ada sesi latihan sama sekali, yang ada hanyalah sesi pemulihan dan bermain lagi.

 

“Sejauh ini kami melakukannya seperti itu, dan karena kami tidak memiliki terlalu banyak pemain cedera, saat ini masih baik-baik saja dan mudah-mudahan tetap seperti itu – itulah mengapa kami bisa melakukan rotasi.

 

“Itu berarti banyak pemain yang tidak bermain melawan Toulouse mungkin akan menjadi starter pada hari Minggu. Jika Anda mau, mereka punya ‘hari libur’ pada Jumat dini hari, hanya melakukan pemanasan dan sedikit bermain dengan bola, dan pada hari Jumat ada sesi latihan dan kemudian kami bersiap untuk melawan Nottingham.

 

“Ya, ritme seperti ini adalah ritme yang kami jalani tahun ini, dan kami harus segera membiasakannya. Sejauh ini baik-baik saja, tapi Premier League, partisipasi kompetisi Eropa dan semua kompetisi piala adalah musim yang intens. Kami tidak pernah punya masalah dengan itu, tidak apa-apa.

 

“Tetapi kami memerlukan waktu pemulihan; selama kami punya itu, kami akan bisa bersiap lagi.”