Diogo Jota akan memasuki musim keempatnya bersama Liverpool dan bertekad untuk memenuhi tanggung jawabnya untuk bersaing merebut gelar juara.

Pemain tim nasional Portugal baru-baru ini mencapai 100 penampilan bersama The Reds yang hingga saat ini dilengkapi dengan gelar Carabao Cup dan Emirates FA Cup.

 

Cedera menghambat perjalanan Jota di musim 2022-23 tetapi dia mengakhirinya dengan cara yang positif, dengan mencetak dua gol di laga terakhir, dan membuatnya menyelesaikan musim dengan tujuh gol dan delapan assist dari 28 penampilan.

 

Dan dia sangat termotivasi untuk memainkan perannya di Liverpool, terlebih setelah berhasil tampil positif bersama tim asuhan Jürgen Klopp pada akhir musim dan merebut posisi kelima di Premier League.

 

“Sebagai pemain, Anda tentu selalu ingin meraih lebih banyak lagi,” kata pemain bernomor punggung 20 itu dalam WALK ON edisi Mei, eMagazine resmi klub.

 

“Saya merasa telah mencapai level yang memungkinkan saya untuk melihat ke belakang dan menyadari bahwa saya telah menyelesaikan perjalanan yang hebat untuk sampai ke titik ini dan saya harus bangga dengan pencapaian saya.

 

“Sekarang giliran tim ini untuk membuat sejarah baru mulai musim depan. Saya selalu termotivasi untuk melakukan yang terbaik dan sebagai pemain Liverpool itu adalah bagian dari tanggung jawab.

 

Kami adalah klub yang perlu berjuang untuk meraih gelar dan musim depan kami memiliki kesempatan sempurna untuk melakukan itu."

 

Jota pernah bermain di Anfield sebagai pemain lawan bersama Wolverhampton Wanderers sebelum dia bergabung dengan skuat asuhan Klopp pada September 2020.

 

Dia berbicara mengenai salah satu momen di musim 2022-23 di Anfield ketika dia mencetak gol di Anfield untuk mengamankan kemenangan 4-3 di menit akhir atas Tottenham Hotspur pada bulan April.

 

 

Menjelaskan perasaannya saat bermain di stadion tersebut, sang penyerang berkata: “Ketika semua pendukung berkumpul di Anfield, itu semacam rintangan besar yang harus diatasi.

 

“Dukungan fans terhadap tim ini luar biasa. Selama pertandingan, para fans benar-benar mencoba membantu tim dan mereka memberikan dampak pada jalannya pertandingan.

 

“Saya pernah bermain di Anfield sebagai lawan jadi saya tahu betapa sulitnya bermain di sini. Itulah perasaan yang kami miliki juga karena kami dapat melihat di banyak pertandingan betapa sulitnya bagi lawan untuk menghadapi kami atau mengatasi semua yang kami coba lakukan.”