Jürgen Klopp menghadiri konferensi pers pra-pertandingan pada hari Jumat, jelang lanjutan laga Premier League melawan Wolverhampton Wanderers Sabtu malam.

Bos The Reds duduk untuk menjawab pertanyaan wartawan di AXA Training Centre menjelang kunjungan timnya ke Stadion Molineux akhir pekan ini.

 

Baca terus untuk melihat apa yang dia katakan menjelang pertandingan tentang berbagai topik di bawah ini...

 

Tentang apakah performa minggu lalu di markas Brighton memberinya motivasi...

 

Ya, tentu saja, karena pertama dan yang utama bahwa kami ingin memenangkan pertandingan. Saya pikir ada peluang untuk memenangkan pertandingan dalam laga ini; itu bagus. Tapi itu tidak mungkin dalam pertandingan di markas Brighton sebelumnya dengan performa yang kami tampilkan, tetapi hari itu sangat mungkin kami bisa memenangkannya. Kami seharusnya tidak kehilangan itu, tapi begitulah hasilnya. Usai pertandingan kami sangat merasakan kekecewaannya yang mendalam. 

 

Ada saat dalam pertandingan di liga kami tidak bisa menerima kekalahan, tetapi kami tahu bahwa kami akan menghadapi mereka lagi. Jadi, tidak masalah. Kami membuat langkah bagus ke arah yang benar tetapi kemudian kami kebobolan gol seperti itu, dan cara kami kebobolan itu jelas tidak bagus. Jadi, ya, ada hal-hal yang benar-benar dapat kami gunakan dan Itulah yang harus kami tunjukkan besok.

 

Tentang tantangan menghadapi tim yang sama tiga kali dalam waktu berdekatan...

 

Ya, kami menghadapi Brighton dan Wolves, di antara pertandingan melawan Chelsea. Mereka akan membuat beberapa perubahan, jelas, karena ketika menghadapi mereka di FA Cup Nunes dan Neves tidak bermain bersama. Mungkin beberapa posisi lain juga ada yang sedikit berbeda dengan pertandingan liga yang mereka mainkan sebelumnya. Itu mungkin karena rotasi, atau persaingan, saya tidak tahu persis. Jelas ada kemungkinan perubahan yang membuatnya berbeda... itu terjadi cukup sering terjadi, kami pernah melawan Arsenal dua kali berturut-turut di kompetisi yang berbeda. Hal-hal seperti ini cukup sering terjadi. Ya, tiga kali, tapi itu tidak dalam satu minggu, jadi kami punya waktu yang dapat digunakan untuk analisis. Kedua tim saling ‘mengenal’ mungkin setelah minggu-minggu ini akan lebih baik lagi. Sekarang mereka telah bekerja lebih lama bersama dengan sang manajer baru dan jelas itu sudah terliha. Mereka sangat kompetitif, di semua pertandingan mereka kompetitif. 

 

Tentang apakah rangkaian pertandingan 'sulit' berikutnya dapat menginspirasi timnya...

 

Saya tidak khawatir tentang jadwal pertandingan, tidak sama sekali. Kami harus menggunakan waktu yang kami miliki untuk berkembang, memainkan sepak bola yang harus kami mainkan, mengerjakan hal-hal yang menurut kami perlu atau sangat diperlukan untuk memainkan pertandingan yang kami inginkan. Itulah yang kami kerjakan sekarang sepanjang waktu. Saya mengerti 100 persen... saya telah melihat perkembangannya, pasti. Kami jauh lebih baik di banyak aspek. Lalu pada akhirnya ketika hasilnya tidak sesuai, itulah yang menghantui kami. Tapi kami akan berjuang untuk meraih hasil terbaik, masih banyak yang harus dilakukan, kami baru mencapai setengah musim yang sulit, tapi itu berarti kami masih memiliki paruh kedua musim. Kami juga dapat melakukan apa pun yang kami inginkan ke arah yang positif dan itulah rencananya. Kami akan fokus untuk setiap pertandingan dan besok; Wolves adalah awal dari paruh kedua musim ini dan kami memutuskan seberapa positif hasilnya nanti.

 

Tentang betapa sulitnya bagi pemain top untuk menemukan level optimal mereka setelah mengalami kekalahan...

 

Ini bukan perbedaan besar bagi pemain yang top maupun tidak. Jika ada penurunan dalam perkembangan mereka, itu adalah sesuatu yang harus ditangani. Saya pikir Anda semua melihat bahwa beberapa pemain belum mencapai level yang mereka capai untuk kami secara konsisten selama lima atau enam tahun terakhir. Itu tidak biasa. Itu juga terjadi pada pemain lain. Salah satu contoh terbaik mungkin adalah Marcus Rashford. Musim yang dia alami tahun lalu dan musim yang dia alami tahun ini, saya tidak yakin dia juga bisa menjelaskannya.

 

Tentu saja, Erik ten Hag bergabung, suasana baru, pendekatan yang berbeda, semua hal ini dapat membuat perbedaan. Bukannya Marcus tidak ingin menampilkan performa terbaiknya tahun lalu, saya cukup yakin tentang itu. Tapi sekarang dia luar biasa, dan begitulah kelanjutannya. Anda harus memaksimalkan waktu yang dimiliki, terus berjuang dan untuk melewatinya. Mengasihani diri sendiri tidak diperbolehkan pada saat-saat seperti ini. Satu-satunya orang yang dapat mengubah performa mereka adalah diri mereka sendiri. Hal-hal semacam itu bisa terjadi dan akan terjadi di masa depan juga. Tentu saja, ini tentang mencoba memberikan batas waktu ketika tidak dalam kondisi terbaik dan kembali menunjukkan performa terbaik. Tim dapat membantu dengan itu. Performa tim jelas merupakan cerminan dari performa individu, tetapi juga sebaliknya. Begitulah adanya, kadang-kadang tim membantu Anda melalui hal-hal semacam ini dan jika Anda memiliki satu, dua atau tiga dari penampilan individu itu yang tidak optimal, maka itu membuatnya semakin sulit.

 

Itu tidak mengubah pandangan para pemain secara umum, tetapi saya harus membuat keputusan untuk saat ini – untuk susunan pemain dan hal-hal seperti ini. Itu mungkin sedikit lebih menjadi masalah bagi manajer ketika menyadari bahwa tidak hanya sedikit penurunan, tetapi itu juga berlangsung lebih lama. Saya harus memikirkan alternatif dan hal-hal semacam ini. Untuk seorang pemain, ini adalah situasi yang akan mereka hadapi selama karir yang panjang – tidak hanya sekali tetapi mungkin dua atau tiga kali dan itu normal, jadi mereka harus melewati ini. Saya tahu para pemain saya pasti akan melewati ini dan mereka akan menunjukkan lagi betapa bagusnya performa mereka.

 

Tentang apakah dia ingin membuat perubahan atau mengubah pendekatannya sebagai manajer saat melewati masa-masa sulit...

 

Kami telah banyak berubah. Kami harus berubah dalam periode yang baik juga. Kami juga tidak dapat berpikir seperti, 'Kami telah bekerja dengan baik, saya harap tidak ada orang lain yang menyadarinya'. Tim lain beradaptasi, tim lain menyadari… Kami melakukan analisis dan mereka melakukan analisis. Kami selalu mengubah hal-hal kecil. Sering kali, ketika kami berubah, kami melihat peningkatan langsung setelah itu. Itu sangat menyenangkan, ketika kami melihat itu adalah ide yang bagus dan kemudian itu benar-benar berhasil. Itulah situasinya sekarang. Saya telah mengatakan kami memiliki ide untuk pertandingan Brighton di Premier League beberapa minggu yang lalu dan itu jelas tidak berhasil. Tapi kami terus berubah sepanjang tahun, kami telah mengubah sistem tahun ini lebih sering daripada musim lainnya.

 

Alasan utama kami banyak mengubah sistem karena kami tidak bertahan sebaik yang seharusnya. Jika tampaknya para pemain saat ini tidak dapat melakukannya, maka saya harus membantu mereka dengan formasi yang berbeda dan itulah yang telah kami coba. Kami cukup sering bermain 4-4-2 dan semacamnya. Itu bagian dari pekerjaan juga. Sekali lagi, begitulah keadaannya - Kammi mengubah sesuatu dan selalu harus berhasil, jika tidak, maka akan terlihat tidak bagus. Pasti akan muncul pertanyaan seperti, 'Apa ide di balik itu?'. Idenya bisa bagus tapi terkadang cara kami membawanya ke lapangan tidak sebaik itu. Tapi itulah kesepakatannya, saya harus membuat perubahan sebelum kami bermain, dan kami baru akan mengetahui sesudahnya apakah itu berhasil atau tidak. Itulah mengapa pengalaman sangat penting. Saya tahu hal-hal ini bisa terjadi, itu tidak membuat saya kehilangan kepercayaan diri atau apa pun. Itu normal saja.

 

Tentang pentingnya Fabinho dan bagaimana dia menghadapi situasinya dengan tim baru-baru ini...

 

Kami tidak memiliki argumen di tempat latihan atau apa pun. Jika Anda berpikir begitu, itu tidak terjadi sama sekali. Dia tahu dia tidak dalam performa terbaiknya dan dia harus segera kembali menemukannya. Begitulah adanya. Sekarang sangat membantu karena kami memiliki Stefan Bajcetic, dia melakukannya dengan sangat baik. Dalam posisi ini, Anda membutuhkan seorang pemain yang memenangkan tantangan, yang melindungi semua pemain, tetapi juga memainkan tempo dengan baik. Ini sangat penting dan selama bertahun-tahun, Fabinho telah menjadi yang terbaik di posisi itu untuk waktu yang lama. Tapi saat ini, dia tidak dalam performa terbaiknya dan dia harus segera melewatinya. Dia bukan pemain paling bahagia saat ini tapi dia mengerti keputusannya.