Liverpool mengamankan tempat di perempat final Champions League melalui kemenangan 2-0 atas RB Leipzig di Budapest pada Kamis pagi.

The Reds memimpin pertandingan di Hungaria ketika waktu tersisa 20 menit saat Diogo Jota memberikan umpan kepada Mohamed Salah, yang memaksimalkannya dengan cerdas untuk menjadikan keunggulan agregat The Reds 3-0.

Sadio Mane menggandakan keunggulan beberapa saat kemudian ketika dia memanfaatkan umpan tarik pemain pengganti, Divock Origi, dari kanan.

 

 

Salah dan Mane adalah pemain yang mencetak gol dalam pertandingan leg pertama bulan lalu - dan gol mereka di Puskas Arena sekali lagi memastikan tempat Liverpool di babak delapan besar.

Berita tim...

Liverpool membuat lima perubahan dalam susunan pemainnya dari kekalahan hari Minggu atas Fulham, dengan Ozan Kabak dan Trent Alexander-Arnold kembali bermain di lini pertahanan. Fabinho ditempatkan sebagai gelandang, sementara Thiago Alcantara dan Mane juga kembali menjadi starter.

Babak pertama…

Dengan pembatasan COVID-19 di Jerman yang mencegah Leipzig bertandang ke Anfield, Puskas Arena di Budapest kembali digunakan sebagai 'kandang' Liverpool, seperti yang terjadi pada pertandingan awal tiga minggu sebelumnya.

Dengan keunggulan dua gol dari pertandingan pertama di ibu kota Hongaria itu, The Reds mulai berusaha menambah keunggulan mereka di awal pertandingan - dan itu membutuhkan kerja keras dari Lukas Klostermann. Thiago yang memberikan umpan kepada Salah dan berhasil menendang bola, masih dapat diblok sang bek asal Jerman. 

Leipzig mengancam 10 menit kemudian, namun Alisson Becker melakukan blok yang brilian untuk menggagalkan tendangan jarak dekat Dani Olmo.

Di sisi lain, mantan kiper Liverpool, Peter Gulacsi, melakukan penyelamatan juga untuk menggagalkan sundulan Jota dari hasil sepak pojok Alexander-Arnold.

Liverpool sekali lagi menimbulkan kekhawatiran bagi lawan mereka pada menit ke-23 saat operan spektakuler Thiago berhasil diterima oleh Salah yang melaju dengan cepat, tetapi lagi-lagi Gulacsi menyelamatkan tendangan tersebut sebelum rebound Mane yang juga masih gagal.

Kemudian, Dayot Upamecano mencegah Salah untuk mencetak gol setelah memanfaatkan kerja sama Alexander-Arnold dan Mane di sayap kanan.

Giliran Alisson yang harus bekerja keras untuk menggagalkan tendangan Tyler Adams, sebelum tendangan rendah Emil Forsberg melebar beberapa inci dari tiang gawang.

Saat jeda semakin dekat, Jota berlari ke area penalti sebelum menekan Gulacsi - dan penyerang Portugal itu seharusnya mencetak gol di menit-menit akhir ketika dia coba memanfaatkan kesalahan bek lawan, sayang sekali peluang tersebut belum berhasil. 

Babak kedua…

Leipzig meningkatkan tekanan di lini belakang Liverpool setelah babak kedua dimulai, tetapi pertahanan The Reds tetap kokoh.

Pada kesempatan pertama, klub Bundesliga berhasil menciptakan peluang. Pemain pengganti, Alexander Sorloth, menyundul bola yang masih mengenai mistar gawang sebelum Nathaniel Phillips berhasil membuang bola.

Dan harapan mereka untuk membalikkan keadaan terhenti saat pertandingan tersisa 20 menit.

Serangan balik memberikan Mane kesempatan memberikan umpan kepada Jota, yang dengan cerdik memberikannya ke Salah. Pemain Mesir itu menggeser bola ke dalam dan melewati Upamecano sebelum mengarahkan tendangannya ke pojok gawang Gulacsi.

Jürgen Klopp menarik keluar Jota dan Thiago setelahnya, memasukkan Naby Keita dan Origi - dan yang terakhir berhasil membuat dampak instan.

Menerima bola di sebelah kanan, dia mengirimkan umpan silang rendah ke arah depan gawang yang berhasil dimaksimalkan dengan sempurna oleh Mane sekaligus membawa Liverpool ke perempat final.