Manajer Jürgen Klopp menilai, skuat Liverpool polesannya musim ini adalah yang terbaik sejak dia bergabung.

Lebih lanjut, Klopp menyebut The Reds saat mengalahkan Manchester United telah membuat penampilan sempurna. 

Liverpool meraup kemenangan telak dengan skor 3-1 menghadapi rival abadinya itu dalam laga bertajuk derby of England. Sempat laga berjalan sama kuat 1-1, Xherdan Shaqiri kemudian jadi pahlawan berkat sepasang golnya di paruh kedua. Hebatnya, gelandang Swiss itu jadi protagonis dengan tampil dari bangku cadangan.

Menurut Klopp, ini adalah penampilan terbaik Liverpool.

"Sangat! Sangat, sangat, sangat [senang dengan kemenangan ini]. Start yang brilian adalah salah satu performa terbaik yang saya miliki sejak berada di Liverpool, jujur saja. Tapi tidak hanya musim ini," ujar Klopp kepada Liverpoolfc.com.

"Babak pertama luar biasa. Kami mencetak gol hanya sekali, tapi saya tidak berpikir seperti orang-orang pikirkan bahwa mencetak sampai tiga, empat atau lima gol."

"Cara kami bermain benar-benar sempurna. Kami berusaha melakukan passing di area yang tepat, kami berakselerasi, kami merebut bola kembali, kami bermain di area pertahanan kami. Itu sangat bagus."

"Lalu setelah setengah jam, kami sedikit kehilangan momentum, mereka mencetak gol dan laga jadi lebih terbuka. Saya tidak masalah di babak pertama jujur saja. Lalu kami bisa menyesuaikan beberapa hal."

"Saya tidak berpikir macam-macam terhadap United tapi saya tahu laga akan terbuka. Lalu mereka melakukan perubahan dan ketika [Marouane] Fallaini masuk ke lapangan, itu tidak pernah jadi petanda bagus bagi tim lawan. Tapi kami bekerja dengan baik di laga malam ini. Kami bertahan di laga, mendominasi kembali setahap demi setahap lalu Shaq [Xherdan Shaqiri] menutup pertandingan."

"Sungguh menggembirakan, malam yang fantastis," tandas Klopp.