Trent Alexander-Arnold berharap mendapat kesempatan tampil starer dalam derbi Merseyside untuk pertama kalinya – dan menjelaskan mengapa duel dengan Everton memiliki arti penting untuknya.

Bek muda ini sudah tiga kali tampil melawan the Blues di tim senior sampai saat ini, namun belum pernah masuk dalam line-up sejak awal.

“Setiap orang Liverpool tumbuh bermimpi main di derbi Merseyside. Ini sesuatu yang selalu saya inginkan,” kata Alexander-Arnold kepada Liverpool Echo.

“Saya datang dari bench di beberapa laga ini, namun tidak pernah menjadi starter. Semoga saya mendapat kesempatan itu dan kami bisa menang.

“Pertandingan ini selalu terasa berbeda. Anda hanya dapat merasakannya di sekitar kota ini. Ada lebih banyak tensi dan kegembiraan menuju akhir pekan.

“Semua orang ingin melakukannya dengan baik. Anda tahu apa artinya ini untuk para suporter. Penting bagi kami mengeksekusi rencana pertandingan.”

Ia menambahkan: “Bagi saya, ini masih sama penting seperti sebelumnya. Ketika jadwal pertandingan dirilis, dua pertandingan yang langsung saya lihat adalah versus Everton kandang dan tandang.

“Itu karena mereka jadwal terbaik untuk kami. Ini sangat berarti untuk fans, begitu dekat dengan rumah. Laga-laga ini spesial dan saya sangat menantikan ini. Tumbuh sebagai anak-anak saya hanya ingat kami sukses di derbi – banyak menang dan sangat jarang kalah.”