Jurgen Klopp mengakui, masih ada peningkatan dalam level performa Liverpool, namun ia yakin kalau itu akan terjadi ketika tim terus menemukan ritme permainan.

The Reds bersama Manchester City berada di puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris setelah sembilan pertandingan, dengan belum terkalahkan dan baru kebobolan tiga gol.

Meski begitu, klopp menjelaskan sikap para pemainnya membuat dirinya tidak ragu kalau ada ada banyak lagi yang akan dihadirkan untuk tim.

"Tentu, fokus kami adalah selalu pada apa yang bisa kami lakukan dan apa yang bisa kami capai, dan kami menikmati tantangan ini. Hasil-bijak kami ada di momen yang sangat bagus, tapi kami tahu performa-bijak masih ada peningkatan yang akan datang," demikian tulis sang manajer di program matchday resmi untuk pertandingan Liga Champions lawan Red Star Belgrade.

"Ya, buat saya ini adalah common sense, tapi juga hal yang positif besar. Anda berkembang, meningkat, dan mencari ritme seiring kemajuan dan perkembangan musim. Klub-klub terbaik dan paling sukses yang pernah saya terlibat di dalamnya--termasuk waktu saya di Liverpool--selalu dilakukan hal ini.

"Usai pertandingan lawan Huddersfield, sebagian besar pertanyaan yang saya hadapi adalah tentang menang 'jelek' dan menang ketika 'tidak berada dalam kondisi terbaik kami'. Beberapa menunjukkan itu sebagai hal yang positif dan yang lain bertanya apakah itu menjadi perhatian.

"Sejujurnya tidak--ini hanya situasi dan informasi. Kelompok pemain ini memiliki fokus laser untuk menjadi sukses untuk klub kami, suporter kami, tim kami, dan mereka sendiri. Mereka mau mendengarkan, belajar, dan berkembang. Mereka menerima tekanan dan harapan yang datang ke Liverpool, di mana Anda harus melakukan ini sembari menang."