Harvey Elliott telah sukses menjalani operasi cedera pergelangan kaki yang didapatkannya dalam kemenangan hari Minggu melawan Leeds United.

Pemain berusia 18 tahun itu mengalami patah tulang di persendian kaki kiri setelah mendapat tekel di babak kedua dalam kemenangan 3-0 Liverpool di Elland Road.

 

Elliott sekarang akan memulai program rehabilitasi dengan tim medis The Reds dan sementara ia diharapkan untuk bisa kembali sebelum musim ini berakhir, tidak ada jangka waktu yang ditentukan terkait comeback-nya.

 

Dokter klub, Dr Jim Moxon – yang, bersama dengan fisioterapis tim utama Chris Morgan, pertama kali berada di lapangan untuk merawat sang gelandang – menjelaskan: “Harvey mengalami patah tulang di pergelangan kaki kirinya selama pertandingan.

 

“Kami dapat segera mengurangi dislokasi di lapangan dan Harvey menjalani operasi hari ini untuk memperbaiki patah tulang dan ligamen yang rusak dalam insiden itu. Operasi itu sukses sehingga proses rehabilitasinya bisa dimulai sekarang.

 

“Kami tidak akan menekannya dengan menetapkan jangka waktu tertentu, kami berharap dia bisa tampil lagi di akhir musim setelah program rehabilitasi kami.”