Liverpool FC mengucapkan selamat datang kepada mitra kerja sama terbaru, Kodansha, sebagai mitra penerbit resmi klub.

Kesepakatan beberapa tahun dengan salah satu penerbit terbesar di dunia menandai kerja sama antara klub dan Kodansha dalam rangka menginspirasi penggemar muda untuk memanfaatkan kreativitas mereka dan mengejar impian mereka untuk berkarir di industri kreatif.

 

Menjangkau pembaca di 40 negara, Kodansha menerbitkan berbagai macam produk, termasuk TV dan anime, majalah, buku bergambar dan novel, serta merchandise resmi. Kodansha juga merupakan penerbit manga seri komik dan novel grafis populer, yang berasal dari Jepang dan berkembang sejak akhir abad ke-19. Manga yang diterbitkan sangat dicintai oleh penonton dari segala usia di seluruh dunia, seperti Attack on Titan, Akira dan Sailor Moon yang merupakan beberapa contoh yang paling terkenal.

 

Berfokus pada penjangkauan komunitas dan keyakinan bahwa 'cerita dapat menginspirasi dan mengubah kehidupan orang', Kodansha yang berbasis di Jepang bekerja sama dengan badan amal resmi klub, LFC Foundation, untuk meluncurkan prgoram 'Creative Works’.

 

Mulai September 2021, program kerja akan diberikan kepada total empat kelompok mahasiswa dari Liverpool John Moores University dan perguruan tinggi setempat dengan tujuan untuk menginspirasi kaum muda untuk berkarir di industri kreatif.​

 

Sepanjang program tersebut, peserta akan menerima dukungan dan pendampingan dengan membangun keterampilan kreatif, CV dan teknik wawancara, berbicara di depan umum serta membangun kepercayaan diri, dengan harapan untuk mempersiapkan mereka mencapai karir mereka.

 

Bekerja sama dengan tujuh organisasi kreatif di Liverpool di berbagai sektor, termasuk teater, media, dan game, para peserta juga dapat memperoleh kesempatan untuk mendapatkan penempatan pengalaman kerja.

 

Kodansha juga telah berkomitmen untuk memberikan berbagai sumbangan untuk mendukung komunitas Liverpool yang lebih luas selama kerja sama ini. Di awal, kerja sama ini akan memberikan sumbangan kreatif dan seni untuk mendukung literasi anak dan meningkatkan kreativitas mereka sejak usia muda.

 

Billy Hogan, CEO Liverpool FC, mengatakan: “Sebagai klub sepak bola, ada begitu banyak kisah luar biasa sepanjang sejarah kita, kisah yang diceritakan kembali dan tetap hidup melalui kekuatan kreativitas penceritaan. Mereka memicu kegembiraan, kenangan, dan imajinasi penggemar kami di seluruh dunia.

 

“Melalui kerja sama kami dengan Kodansha, salah satu penerbit terbesar di dunia, kami berharap dapat menciptakan program yang akan membantu menginspirasi generasi mendatang melalui kreativitas dan cerita.

 

“Selama 18 bulan terakhir, LFC Foundation telah membangun program 'Works', untuk menyediakan berbagai skema kerja bagi mereka yang berusia 16 tahun ke atas untuk membantu mereka mempersiapkan karir. Kami senang bekerja sama dengan Kodansha untuk meluncurkan program ‘Creative Works’, sebuah program yang akan memberikan kesempatan bagi kaum muda untuk mengejar impian mereka dalam karir di dunia kreatif dan mewujudkan potensi mereka.”

 

Yoshinobu Noma, presiden Kodansha, mengatakan: “Setelah tinggal di Inggris selama beberapa waktu sekarang, saya memiliki perasaan yang sangat istimewa mengenai kerja sama dengan LFC ini.

 

“Setiap pertandingan yang dimainkan tim di depan penggemar mereka di seluruh dunia, cerita luar biasa dibuat dan dibagikan, memicu kegembiraan dan perasaan yang luar biasa. Kami ingin memanfaatkan kekuatan luar biasa itu untuk menceritakan kisah-kisah ajaib sekaligus membangun kerja sama yang kuat dan sukses. Mari membuat cerita yang membawa semangat dan memicu inspirasi di seluruh dunia bersama-sama!”