Jürgen Klopp ingin semua orang yang terhubung dengan Liverpool untuk menampilkan reaksi positif saat Fulham menyambangi Anfield pada Minggu – namun mewanti semuanya agar tak mengharap laga yang mudah.

The Reds punya misi untuk bangkit pasca menelan kekalahan 2-0 di kandang Red Star Belgrade dalam ajang Liga Champions pada Selasa petang lalu. Selain itu, Reds pun ingin mempertahankan catatan gemilang mereka di Liga Premier sejauh ini.

Fulham akan bertandang ke Merseyside dalam kondisi tengah menduduki peringkat terbawah klasemen. Meski ada tak sedikit pihak yang menganggap Liverpool jadi favorit di laga ini, Klopp tak punya sentimen serupa.

Dalam konferensi pers pra-pertandingan, saat ditanya apakah laga kali ini akan jadi peluang bagi timnya untuk menambah keunggulan gol mereka, sang manajer menjawab: “Saya pasti lah sesosok idiot – beberapa orang berpikir demikian, tapi saya tidak se-idiot itu – untuk bicara soal agregat gol sebelum laga.

“Saya tak tahu berapa banyak laga Fulham yang telah anda saksikan selama 90 menit penuh – bukan hanya cuplikan Match of the Day atau rangkuman semacam itu – tapi ini situasi yang betul-betul tak biasa bagi Fulham. Saya bisa membayangkan apa yang mereka rasakan saat ini – permainan mereka bagus, beberapa hal malah sangat bagus, mereka mempersulit (Manchester) City di Carabao Cup.. permainan yang sangat bagus dalam banyak momen.

“Kita harus membela mereka. Mereka adalah tim yang punya skill secara ofensif dan mampu melakukan banyak hal. Hasil akhirnya, finishing mungkin tak cukup bagus, tapi mereka mampu mencetak gol. Di sisi lain, mereka kebobolan, tapi anda tak akan mampu mencetak gol melawan tim seperti Fulham dengan kualitas mereka, apabila anda memasuki pertandingan dengan pembawaan yang salah dan hanya berpikir soal mencetak gol, mencetak gol, dan mencetak gol.

“Laga ini adalah tantangan besar, sungguh, bagi kami semua. Kami harus memastikan kami tak lupa soal betapa bagusnya situasi kami saat ini.

“Dari sisi atmosfir, sebuah tantangan lagi, (kick-off) jam 12 siang, jadi bagi semua orang yang hadir di stadion, tidur cepat pada Sabtu malam, ada dalam kondisi terbaik anda di waktu makan siang pada Minggu, serta membantu kami.

“Apabila ada yang datang dan mengharapkan laga yang mudah, maka tinggal saja di rumah, karena tak akan (mudah), ini akan jadi pekerjaan yang sangat berat untuk dilakukan. Memang bagus apabila kami ingin menunjukkan reaksi, memang masuk akal, tapi harus lah reaksi yang tepat.”