Jürgen Klopp tak menyangkal ekspektasi tinggi di klub, setelah mereka tampil menawan musim lalu, namun ia menegaskan tim tetap harus memberikan yang terbaik di lapangan.

Liverpool finis empat besar dan lolos ke final Liga Champions pada kampanye lalu. Kini, ditambah empat tambahan pemain anyar di bursa musim panas – Xhedan Shaqiri, Alisson Becker, Fabinho dan Naby Keita – ekspektasi pada the Reds makin meningkat.

Klopp sadar betul dengan hal itu, dan menekankan pentingnya tim tampil impresif di lapangan.

“Ekspektasi saya sendiri selalu tinggi: mengeluarkan yang terbaik dari ini, mencoba segalanya, berusaha meraih yang tertinggi,” tutur Klopp.

“Wajar akan ada satu titik di mana kami menghabiskan lebih banyak uang. Dalam beberapa tahun terakhir saya duduk di sini dan harus membela kebijakan transfer kami: bahwa kami lebih banyak menjual daripada membeli.

“Tapi semua itu beralasan – kami harus menciptakan skuat yang kuat untuk menghadapi Liga Premier dan menjadi sesukses mungkin.

“Sedikit demi sedikit, kami lebih dekat. Orang bertanya kepada saya apakah ini skuat terbaik yang kami miliki. Saya tidak berpikir mengenai itu karena ini bukan yang kami miliki sekarang, ini tentang apa yang kami dapatkan, seberapa sering kami memberi yang terbaik, seberapa sering kami membawa diri dalam mood untuk berjuang melawan semua tim Liga Premier yang ingin memiliki poin-poin kami. Kami harus siap untuk bertarung.”