Mantan manajer Inggris Sven Goran Eriksson meyakini, Liverpool punya peluang besar merenguh gelar Liga Primer Inggris, cepat atau lambat.

The Reds jadi salah satu favorit memenangkan EPL musim ini, dengan saat ini mereka telah mengoleksi 20 poin, memimpin puncak klasemen bersama Manchester City dan Chelsea.

"Ini akan menjadi sangat menarik seperti biasa," ujar Eriksson kepada Sky Sports.

"Banyak orang mengatakan, sekarang saatnya Liverpool. Saya harap demikian, sebab dalam hati saya, saya adalah fan Liverpool. Namun saya kira, Manchester City tetaplah tim yang sangat kuat."

"Saya suka Liverpool musim lalu. Mereka memainkan sepakbola dengan sangat apik, sangat optimistis, bekerja dengan sangat keras, sangat impresif."

"Mereka membeli beberapa pemain baru. Jadi, mereka terlihat sangat kuat. Cepat atau lembat, mereka akan menjuarainya [EPL] bukan? Saya harap itu terwujud segera."

Sumber: Sky Sports