James Milner menjadi salah satu nama yang dinominasikan untuk meraih penghargaan Champions League Player of the Week – dan anda bisa memberi suara anda agar ia bisa menang.

Sang wakil kapten menampilkan performa luar biasa untuk membantu Liverpool menaklukkan Paris Saint-Germain dengan skor 3-2 di Anfield, Selasa petang. Kemenangan itu membuat Reds memulai perjalanan mereka di Grup C dengan poin penuh.

Dalam laga itu, Milner mengeksekusi penalti krusial untuk membawa pasukan Jürgen Klopp unggul dua gol di babak pertama.

Pemain berusia 32 tahun ini harus bersaing dengan nama-nama besar lain, seperti Lionel Messi dari Barcelona, striker Lyon Nabil Fekir, dan Paul Pogba dari Manchester United.

Untuk memberi suara anda pada Milner, anda dapat mengakses tautan ini.